[MOVIE REVIEW] MAMA MAMA JAGOAN

28 November 2018

Myrna yang suaminya baru meninggal, mengalami depresi. Semangatnya baru muncul ketika menerima kartu pos dari Monang, anak lelakinya yang sudah setahun tidak pulang akibat bersitegang dengan sang ayah. Ditemani dua sahabatnya, Dayu dan Hasnah, Myrna memutuskan untuk mencari Monang di Bali, yang merupakan satu-satunya petunjuk dari kartu pos tanpa alamat tersebut. Setibanya di Bali, ternyata tidak mudah mencari Monang. Dalam proses pencarian, para ibu-ibu ini justru terlibat dengan berbagai komplikasi dan kejadian lucu. Mulai dari Hasnah yang takut terbang, pengalaman pertama mencoba bikini wax, Dayu yang bertemu lagi dengan cinta lamanya, sampai mereka justru berakhir dengan pertengkaran satu sama lain.

 

Berhasilkah Myrna menemukan Monang. Bagaimana nasib persahabatan yang sudah terjalin selama puluhan tahun itu? Jangan lewatkan film “Mama Mama Jagoan” yang dibintangi oleh Widyawati, Niniek L. Karim, Ratna Riantiarno, Nadine Alexandra, David John Schaap hingga Jrx. Dan Sidi Saleh terpilih sebagai sutradaranya. Film ini cocok banget anda tonton bersama keluarga ataupun teman-teman arisan anda!



Pooling
Selain radio, dimana anda sering mendengarkan musik?

Spotify
TikTok
YouTube
Joox
lainnya
MONEY MATTERS bersama PINA
Cara Menghadapi Tantangan Bagi Sandwich Generation
MONEY MATTERS bersama PINA
Ciri-Ciri Keuangan Tidak Sehat
MONEY MATTERS bersama PINA
Bolehkah gaya hidup naik saat gaji naik?
MONEY MATTERS bersama PINA
Menikah Dulu Atau Mapan Dulu?
Pinguin FM's Day Out - Nonton Bareng with Cinemaxx Theather